SHARE

Indonesia menerima kedatangan vaksin COVID-19 tahap 80 yang merupakan bantuan dari pemerintah Italia melalui skema fasilitas vaksin global COVAX (istimewa)

Dengan demikian, Indonesia akan menerima 3.163.540 dosis vaksin COVID-19 dari Prancis.

"Terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada pemerintah Prancis atas pembagian dosis (vaksin) kepada Indonesia," katanya.

Menlu Retno juga memastikan bahwa upaya diplomasi vaksin akan terus bekerja untuk mengamankan kebutuhan vaksin rakyat Indonesia.

Dengan upaya kuat yang telah dilakukan selama ini, Indonesia telah menyuntikkan lebih dari 140 juta dosis vaksin COVID-19, salah satu jumlah inokulasi terbesar di Asia, setelah China, India, dan Jepang.

Selain terus menyuarakan kesetaraan akses vaksin untuk semua negara, Menlu Retno juga mengatakan bahwa Indonesia berada di garda depan untuk memberikan masukan bagi upaya penataan ulang arsitektur kesehatan dunia agar lebih siap menghadapi tantangan kesehatan pada masa mendatang.

Halaman :